Logo Header

HMJ Fisika UINAM Gelar Physich Fair, Ini Tujuannya!

Redaksi
Redaksi Kamis, 12 Oktober 2023 15:16
HMJ Fisika UINAM Gelar Physich Fair, Ini Tujuannya!

WAJAHINDONESIA.CO.ID, GOWA – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Fisika Mengadakan Physich Fair di Halaman Fakultas Halaman Fakultas Sains dan Teknologi Kampus II UINAM.

Kegiatan ini sudah berlangsung sejak tanggal 10-13 Oktober 2023.

Aimar Syech Muhammad selaku Ketua Panitia Physich Fair mengatakan, &egiatan ini merupakan kegiatan tahunan dari HMJ Fisika.

“Terdapat lima jenis lomba yang akan diadakan yaitu lomba LKTI, Cerdas Cermat, Debat Ilmiah, Video Dokumenter, Sharing Quran”, tuturnya.

“Lomba ini diikuti oleh Siswa dan mahasiswa, ini bertujuan untuk membangkitkan jiwa saintis serta mahasiswa mampu berkolaborasi dibidang sains dan membantu masyarakat dengan penemuannya”, pungkasnya.

Semangat peserta yang mendaftar juga sangat besar seperti yang dikatakan Rahmat, Mahasiswa UINAM.

“Kegiatan ini merupakan kegiatan yang paling saya tunggu. Karena lawan lawannya tak dapat diremehkan,” tandasnya

Citizen Reporter : Mubarak Imran (Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Alauddin Makassar)

Redaksi
Redaksi Kamis, 12 Oktober 2023 15:16
Komentar