Logo Header

IOF Makassar Sukses Gelar Celebes Jambore Overland 2022 di Bissoloro Gowa

Redaksi
Redaksi Senin, 28 November 2022 18:45
Celebes Jambore Overland 2022.
Celebes Jambore Overland 2022.

WAJAHINDONESIA.CO.ID, MAKASSARIOF Makassar sukses menggelar Celebes Jambore Overland 2022 di Mongong Sipolong Bissoloro, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel), Minggu (27/11/2022) kemarin.

Ketua IOF Makassar, Andi Pahlevi mengatakan, dalam event yang digelar setiap tahun itu dihadiri 213 peserta dan 190 unit kendaraan.

“Ini merupakan ajang silaturahmi yang dihadiri 24 kabupaten/kota di Sulsel. Dari luar Sulsel beberapa kota yakni Kolaka, Palu, Poso, Mamuju, Polman. Bahkan ada yang dari Kalimantan,” ungkapnya, Senin (28/11/2022).

Selain ajang silaturahmi, Celebes Jambore Overland 2022 yang star dari Kawasan Center Point Of Indonesia (CPI) ini kuga menyerahkan bantuan ke beberapa masjid yang dilalui menuju Bissoloro.

Penyerahan bantuan untuk masjid dalam rangka event Celebes Jambore Overland 2022.

“Kami juga menyerahkan sumbangan ke tiga masjid yang dilewati oleh peserta sebelum sampai ke Bissoloro,” katanya.

Tak sampai di situ, event ini juga dihibur oleh beberapa penampilan menarik dari band-band lokal Makassar serta undian door prize dengan hadiah dua unit sepeda motor.

“Insya Allah event ini akan diadakan berseri tiap tahun sebagai agenda tahun IOF Makassar,” tandas anggota DPRD Kota Makassar itu.

Sementara itu, Ketua Panitia Celebes Jambore Overland 2022, Qyan Kurniawan mengungkapkan Celebes Jambore Overland 2020 yang star di kawasan CPI dan finish di Desa Bisolloro Gowa sekitar 213 peserta.

“Kami tidak menyangka peserta begitu antusias mengikuti acara celebes jambore overland. Event ini adalah event yang pertama dan dilaksanakan langsung oleh teman-teman IOF Makassar,” katanya,

Kata dia, Overland kali ini Camping diareal yg ditentukan panitia yaitu di Moncong Sipolong Bisolloro Gowa.

“Di samping alamnya yang indah dan sejuk juga areanya luas. Kegiatan di area camping panitia menyediakan berbagai permainan-permainan dan juga ada panggung hiburan untuk menghibur para peserra. Hajatan ini selain akan menjadi kalender tahunan dan menjadi ajang silaturahmi sesama penghobi kamper van khususnya Overland,” tandasnya.

Redaksi
Redaksi Senin, 28 November 2022 18:45
Komentar