DPMPTSP Makassar Terima Kunjungan 153 Peserta Studi Lapangan Transformasi Kapasitas Lurah 2025

WAJAHINDONESIA.CO.ID – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Makassar menerima kunjungan sebanyak 153 peserta Studi Lapangan Transformasi Kapasitas Lurah lingkup Pemerintah Kota Makassar Tahun 2025, Minggu (5/10/2025).

Kunjungan ini menjadi ajang berbagi pengetahuan dan pengalaman antar perangkat daerah dalam memperkuat kapasitas aparatur kelurahan, khususnya dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang efektif, transparan, dan berorientasi pada pelayanan publik.

Para peserta juga mendapat penjelasan langsung mengenai inovasi pelayanan serta mekanisme perizinan dan investasi yang diterapkan di DPMPTSP Kota Makassar.

dpmptsp.makassarkota.go.id

Melalui kegiatan ini, diharapkan para lurah dapat mengadopsi berbagai praktik baik dalam pelayanan publik dan menerapkannya di wilayah masing-masing.

“Kami berharap kegiatan ini dapat melahirkan pemimpin wilayah yang adaptif, responsif, dan siap menghadirkan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ujar Kepala DPMPTSP Kota Makassar, H. Muhammad Mario Said, S.IP., M.Si.

Berita Terkait
Baca Juga