Asesmen Lapangan Akreditasi Prodi Pendidikan Matematika, Rektor UNSA: Langkah Menuju Peningkatan Mutu Pendidikan

WAJAHINDONESIA.ID.COM, MAKASSAR- Universitas Sawerigading (UNSA) Makassar menggelar kegiatan Asesmen Lapangan dalam rangka Akreditasi Program Studi (Prodi) Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, dalam rangka pembaruan status akreditasi.

Hadir dalam kegiatan ini yakni Wakil Rektor Bidang Akademik, Dra. Hj. Mardiani, M.Hum, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Dr.Amran, SH., M.H dan Dekan FKIP UNSA Makassar, Nana Herlina Haruna, S.Pd., M.Pd. Sejumlah dosen lainnya pun turut hadir dari berbagai fakultas.

Kegiatan yang dilaksanakan selama 2 hari ini, yakni mulai Kamis 18 hingga Jumat 19 Juli 2024 melibatkan Tim Asesor dari Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK), yakni, Dr. Mustahil Anggo, M.Si (Universitas Halu Leo) dan Dr. Nurhayadi, M. Si (Universitas Tadulako).

Rektor Unsa Makassar, Prof. Dr. A. Melantik Rompegading, S.H., M.H, dalam sambutannya menyambut baik tim asesor yang ditugaskan untuk asesmen lapangan di Prodi Pendidikan Matematika.

“Kami sangat menghargai waktu dan kontribusi bapak dalam meningkatkan kualitas pendidikan di institusi kami,”jelas Melantik. Dalam proses asesmen ini, Melantik berharap tim asesor bisa memberikan pembinaan untuk Prodi Pendidikan Matematika yang lebih bermutu di UNSA.

Melantik juga menyampaikan kepada seluruh pihak yang terlibat dalam proses akreditasi untuk mengikuti proses asesmen dengan penuh semangat dan kegembiraan.

Sementara dalam sambutannya sebagai asesor, Dr. Mustahil Anggo, M.Si., menyampaikan sebagai asesor pihaknya tidak dalam rangka menguji tetapi untuk berbagi informasi demi tujuan kemajuan dan kinerja prodi. “Termasuk melihat, mengevaluasi dan memverifikasi dokumen yang telah dikerjakan,”katanya.

 

 

 

Berita Terkait
Baca Juga