Logo Header

PMII Sulsel Komitmen Dukung Pelaksanaan Muspimnas di Tulung Agung Berjalan Aman dan Kondusif

Redaksi
Redaksi Rabu, 16 November 2022 10:22
Mukhtar Mursalim.
Mukhtar Mursalim.

WAJAHINDONESIA.CO.ID, MAKASSAR – Ketua PMII Sulsel mengungkapkan, Mukhtar Mursalim bersama seluruh kader berkomitmen akan mendukung pelaksanaan Muspimnas (musyawarah pimpinan nasional) PMII yang akan berlangsung pada 17 hingga 24 November 2022, di Tulung Agung, Jawa Timur agar dapat berlangsung dengan baik.

Hal ini disampaikannya, saat memimpin rombongan PMII Sulsel selaku peserta Muspimnas, sekira 137 kader yang berasal dari Makassar, Bulukumba, Gowa, Takalar, Jeneponto, Parepare, Bone, Soppeng, Palopo, Lutra, Barru, Maros, dan Sulbar.

“Saya selaku ketua PKC PMII sulsel dan seluruh kader berkomitmen mendukung Muspimnas PMII di Tulung Agung, Jawa Timur agar dapat berlangsung dengan baik,” kata Mukhtar Mursalim melalui testimoninya yang divideokan,” Rabu (16/11/2022).

“Juga senantiasa mendukung kepolisian dalam menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif di Sulsel pada saat berlangsungnya Muspimnas,” sambungnya.

Selain itu, kata Mukhtar Mursalim, pihaknya juga mendukung pelaksanaan KTT G20 yang dilaksanakan pada tgl 15-16 November di Bali dalam mewujudkan pertumbuhannya global yang kuat berkelanjutan, seimbang dan inklusif.

“Selaku kader PMII kami akan mendukung pemerintah dalam mewujidkan pembangunan nasional dan berperan dalam menjaga stabilitas kamtibmas di Sulsel, NKRI harga mati,” tandasnya.(*/rilis)

Redaksi
Redaksi Rabu, 16 November 2022 10:22
Komentar