Logo Header

Fieldtrip SMP Islam Athirah Bukit Baruga Ajarkan Siswa Cara Budi Daya Tanaman

Redaksi
Redaksi Jumat, 04 November 2022 13:40
SMP Islam Bukit Baruga.
SMP Islam Bukit Baruga.

WAJAHINDONESIA.CO.ID, MAKASSAR – SMP Islam Athirah Bukit Baruga mengadakan fieldtrip atau studi lapangan di Perkebunan Baitul Halaqah, Tanralili, Kabupaten Maros. Kegiatan ini berlangsung selama 4 hari, sejak Senin, 31 Oktober hingga Kamis, 3 November 2022.

Fieldtrip atau studi lapangan ini dilakukan agar siswa dapat melakukan kegiatan belajar di luar sekolah yang tidak didapatkan di kelas. Selain melihat langsung budi daya tanaman hidroponik, siswa juga diajak untuk mengamati tanaman jambu kristal, sayuran, hingga ternak ayam.

Guru pendamping siswa, Imelda menjelaskan, dalam kegiatan fieldtrip ini mencakup tiga mata pelajaran antara lain Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), Ilmu Pengetahuan Sosial (IPA), dan Prakarya.

“Kalau fieldtrip ini sudah mencakup tiga mata pelajaran, IPA, IPS dengan Prakarya. Siswa bisa lihat bagaimana cara budi daya tanaman, ternak, dan apa saja yang dilakukan untuk budi daya tanaman dan ternak tersebut,” jelasnya.

Asna Melu mewakili Badan Musyawarah Jami’ah (BMJ) menuturkan, salah satu kegiatan BMJ khususnya pada bidang pendidikan adalah mendukung program sekolah. Oleh karena itu, dukungan berupa finansial yang dimiliki oleh BMJ dialokasikan untuk siswa kelas VII untuk berkegiatan di luar sekolah.

“Sebenarnya di BMJ itu ada beberapa bidang, ada bidang sosial, pendidikan, dan sebagainya. Dana yang kami miliki itu dialokasikan untuk siswa sebagai sarana untuk mereka belajar,” tuturnya.

Citizen Reporter: Resky Nurhalizah

Redaksi
Redaksi Jumat, 04 November 2022 13:40
Komentar