Logo Header

Kerenn!!! Pramuka SMAN 9 Sinjai Gelar LP2T 4 ‘Inovation, Creation & Skill Fun’

Redaksi
Redaksi Jumat, 07 Oktober 2022 22:40
Drs Sunardi M. Si selaku Ketua Majelis Pembimbing Gugus Depan saat memberikan sambutan.
Drs Sunardi M. Si selaku Ketua Majelis Pembimbing Gugus Depan saat memberikan sambutan.

WAJAHINDONESIA.CO.ID, SINJAI – Ambalan KH. Marzuki Hasan dan Syarifah Pangkalan UPT SMAN 9 Sinjai mengadakan Lomba Pramuka Penggalang Terampil (LP2T) IV ‘Inovation, Creation & Skill Full’ yang berlangsung di Halam UPT SMAN 9 Sinjai, Jum’at (07/10/2022).

Kegiatan ini dikuti oleh Pramuka Penggalang tingkat se-Kabupaten Sinjai. Ada 20 regu yang terdaftar sebagai peserta LP2T 4 tahun 2022 ini dan dihadiri oleh para pembina pangkalan.

Drs Sunardi M. Si selaku Ketua Majelis Pembimbing Gugus Depan dalam sambutannya merasa bangga dan bersyukur atas terselenggaranya kegiatan yang bermanfaat ini.

“Kegiatan ini dihadiri oleh para Pramuka Penggalang se-Kabupaten Sinjai, saya sangat bangga dan bersyukur karena pramuka-pramuka sekarang bisa berkreativitas untuk bisa mengadakan lomba yang dapat melatih ketangkasan dan kerja sama tim yang baik,” ungkapnya.

Sementara itu, Drs Syamsurijal M. Si selaku Kepala Dinas Wilayah V yang membuka kegiatan ini secara resmi mengatakan bahwa ajang ini bukan hanya sekedar kompetisi tapi juga mempererat tali silaturahmi.

“Ajang ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan skill peserta didik, namun dalam hal ini tidak hanya sekedar menjadi kompetisi tapi juga saling menjalin silaturahmi,” ungkap Syamsurijal.

Ia juga berharap kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar dan sukses.

“Saya sangat berharap kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar dan sukses serta bisa mempresentasikan tema dari kegiatan ini, yaitu Inovation, Creation & Skill Full”, pungkasnya

Redaksi
Redaksi Jumat, 07 Oktober 2022 22:40
Komentar