Logo Header

Liga Italy: Diwarnai 2 Kartu Merah, AC Milan Permalukan AS Roma 3-1

Redaksi
Redaksi Jumat, 07 Januari 2022 06:26
AC Milan saat merayakan kemenangan.
AC Milan saat merayakan kemenangan.

WAJAHINDONESIA.CO.ID, ITALY – Diwarnai 2 kartu merah, AC Milan berhasil mempermalukan tamunya AS Roma di lanjutan Serie A pekan ke-20. AC Milan berhasil menang dengan skor 3-1.

Bermain di San Siro, Jumat (7/1/2022) dini hari WIB, Milan menang berkat gol-gol dari Olivier Giroud (8′), Junior Messias (17′), dan Rafael Leao (82′). Roma hanya mampu membalas sekali lewat Tammy Abraham (40′).

Tambahan tiga poin membuat Milan tetap di posisi kedua klasemen sementara dengan 45 poin, menempel ketat Inter Milan yang unggul satu poin. Bedanya, Inter punya jatah main satu laga lebih banyak. Sementara itu, Roma ada di posisi tujuh dengan 32 poin.

Milan membuka keunggulan di menit ke-8 lewat penalti Olivier Giroud. Tendangan 12 pas diberikan usai Tammy Abraham menyentuh bola dengan tangannya di kotak terlarang. Tembakan Giroud gagal diantisipasi kiper Roma, Rui Patricio yang gagal menebak arah bola.

Milan bisa saja menambah keunggulan di menit ke-15 lewat tembakan jarak jauh Alessandro Florenzi, namun bola yang pelan mudah saja ditangkap Rui Patricio. Dua menit berselang, barulah gol kedua hadir untuk Rossoneri.

Berawal dari kesalahan Roger Ibanez yang bermaksud memberikan backpass ke kotak penalti, bola kemudian direbut Giroud. Sepakan striker Prancis itu membentur tiang, namun Junior Messias mengambil bola muntah dan menyelesaikannya menjadi gol. Milan unggul 2-0.

Roma mencoba bangkit. Menit ke-25, Abraham dengan jeli melepas umpan kepada Nicolo Zaniolo yang lolos dari jebakan offside. Namun tembakan kaki kirinya sukses digagalkan Maignan, hanya menghasilkan tendangan sudut.

Roma akhirnya berhasil mencetak gol di menit ke-40. Lewat sepak pojok, Lorenzo Pellegrini berhasil menyambar second ball di luar kotak penalti. Tembakannya lalu dibelokkan Abraham dan sukses menjebol gawang Milan. Skor 2-1 menutup babak pertama.

Di babak kedua, Milan nyaris menambah gol di menit ke-51. Brahim Diaz melepaskan tembakan jarak jauh, namun bola masih membentur tiang gawang. Roma sendiri tak kalah menekan. Maignan dipaksa bekerja keras saat menahan tembakan mendatar Abraham di menit ke-59.

Roma harus bermain dengan 10 orang di menit ke-74 setelah Rick Karsdorp diusir wasit. Pemain asal Belanda itu sudah mengantongi kartu kuning di babak pertama, dan mendapat yang kedua usai melakukan tekel telat kepada Hernandez.

Keunggulan jumlah pemain itu dimanfaatkan Milan. Rafael Leao yang masuk di babak kedua sukses mencetak gol di menit ke-82 lewat tembakan keras yang memanfaatkan umpan Zlatan Ibrahimovic.

Di injury time babak kedua, Roma kembali kehilangan pemain setelah Gianluca Mancini diusir wasit karena pelanggarannya kepada Leao di kotak penalti. Ibrahimovic mengambil sepakan 12 pas, namun ditepis Rui Patricio. Skor 3-1 bertahan hingga usai.

Susunan pemain

AC Milan: Maignan, Florenzi (Conti 78′), Kalulu, Gabbia, Hernandez, Tonali, Krunic (Bakayoko 64′), Messias, Brahim Diaz (Maldini 88′), Saelemaekers (Rafael Leao 64′), Giroud (Ibrahimovic 77′).

AS Roma: Rui Patricio, Ibanez, Smalling, Mancini, Vina (Cristante 71′), Pellegrini (El Shaarawy 71′), Veretout (Afena-Gyan 71′), Mkhitaryan, Karsdorp, Abraham (Shomurodov 76′), Zaniolo (Carles Perez 85′).

Redaksi
Redaksi Jumat, 07 Januari 2022 06:26
Komentar